Scroll untuk baca artikel
Lifestyle

Green Juice, Jus Buah Kekinian yang Jadi Tren Sehat

×

Green Juice, Jus Buah Kekinian yang Jadi Tren Sehat

Sebarkan artikel ini
Salah satu jus buah segar kekinian di Green Juice.

Suarapena.com, TANGERANG – Gaya hidup sehat kini semakin menjadi pilihan utama masyarakat, dan salah satu yang tengah booming di Kota Tangerang adalah Green Juice.

Minuman jus buah yang praktis dengan kemasan kekinian ini tak hanya digemari karena kelezatannya, tetapi juga karena kemudahan membawa dan mengonsumsinya di mana saja.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk lihat konten

Green Juice menawarkan berbagai varian rasa buah yang menyegarkan, mulai dari alpukat, mangga, semangka, melon, buah naga, durian, hingga yang paling populer, yakni strawberry.

Berita Terkait:  Soal Pola Hidup Sehat, Ini Cara BPJS Kesehatan Berikan Sosialisasi

Setiap rasa yang dihadirkan memiliki kualitas yang sangat terjamin, memberikan kenikmatan alami dari buah-buahan segar.

Owner Green Juice, Lestarina, yang telah menggeluti bisnis ini selama dua tahun terakhir, mengaku minuman sehat ini mendapat sambutan luar biasa dari masyarakat.

“Alhamdulillah, usaha kami semakin berkembang pesat berkat komitmen kami untuk menyediakan jus buah berkualitas tinggi dari bahan baku buah-buahan premium,” kata Lestarina, Jumat (27/12/2024).

Berita Terkait:  Hidup Sehat dengan Jalan Santai

Selain rasanya yang enak dan segar, Green Juice juga menawarkan harga yang sangat terjangkau. Dibanderol mulai dari Rp15.000 hingga Rp30.000, jus buah ini menjadi pilihan sempurna untuk menemani aktivitas sehari-hari.

“Yang membuat kami berbeda adalah kualitas kontrol yang ketat dalam proses produksi, serta kami tidak menggunakan pengawet, pemanis, atau pewarna buatan, jadi semua kandungan nutrisi tetap terjaga dengan baik,” tambah Lestarina.

Berita Terkait:  9 Jus Alami yang Bikin Kulit Sehat dan Glowing Secara Maksimal

Kini, menikmati kesegaran Green Juice semakin mudah. Selain dapat ditemukan di outlet resmi di Jalan Sumatera Raya No. 30, Cimone, Karawaci, Green Juice juga dapat dipesan secara online melalui Instagram (@greenjuice.official) atau WhatsApp (085719316055). Untuk pelanggan di Jakarta, Green Juice juga tersedia di Senayan City Mall.

Jangan lewatkan kesempatan menikmati jus buah yang segar dan bergizi ini! Segera pesan Green Juice dan rasakan kenikmatan minuman sehat yang tak tertandingi. (sp/pr)

Eksplorasi konten lain dari Suarapena.com | Suara Pena Mata Hati Bangsa

Langganan sekarang agar bisa terus membaca dan mendapatkan akses ke semua arsip.

Lanjutkan membaca