Scroll untuk baca artikel
LifestyleSuara Jateng

Komunitas Batik Bekasi Memukau Pengunjung dalam Festival Payung Indonesia XI di Solo

×

Komunitas Batik Bekasi Memukau Pengunjung dalam Festival Payung Indonesia XI di Solo

Sebarkan artikel ini
Para model dari Komunitas Batik Bekasi saat menghadiri Festival Payung Indonesia (Fespin) XI di Solo, Jawa Tengah.
Para model dari Komunitas Batik Bekasi saat menghadiri Festival Payung Indonesia (Fespin) XI di Solo, Jawa Tengah.

Suarapena.com, SOLO – Festival Payung Indonesia (Fespin) kembali digelar di Taman Balekambang, Solo, Jawa Tengah, pada 6-8 September 2024. Komunitas Batik Bekasi (Kombas) tampil dalam pagelaran Fespin XI tersebut pada Sabtu (7/9/2024) malam.

Ketua Kombas, Barito Hakim Putra mengungkapkan bahwa pihaknya mengirimkan sejumlah model untuk mengenalkan batik bekasi dalam Fespin XI.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk lihat konten

“Kita tampil sekitar jam tujuh malam di hari kedua hari Sabtu. Alhamdulillah acara meriah dengan dihadiri oleh peserta pagelaran dari berbagai daerah di Indonesia,” kata Barito, Selasa (10/9/2024).

Berita Terkait:  House of Athan Tampilkan Ulos 30 Meter Dalam Festival Payung Indonesia 2021

Perlu diketahui, Fespin XI mengusung tema “Catra Wastra” yang berarti payung kain jika diambil dari arti dua suku kata tersebut. Catra berarti payung, dan wastra artinya adalah kain. Tema ini diangkat sebagai tanda bahwa tradisi payung tidak bisa terlepas dari tradisi kain yang ada di setiap daerah di Indonesia.

Berita Terkait:  Batik Bekasi Tampil dalam Festival Payung Indonesia 8

“Kami mencoba melalui gagasan ini mencoba kami angkat di festival ini menjadi satu short tema dimana pertunjukan musik, tari dan fashion menampilkan yang bersumber dari catra wastra ini,” kata Direktur Festival Payung Indonesia, Heru Mataya. (sng)