Suarapena.com, TANGERANG – Berawal dari kecintaannya pada dunia memasak, Bunga Nurmawaddah Nasution berhasil mengembangkan usaha kuliner yang kini dikenal dengan nama Byan Kitchen.
Sejak didirikan pada tahun 2021, Byan Kitchen telah menjadi favorit banyak orang dengan berbagai pilihan kue dan hidangan lezat.
“Awalnya, saya hanya ingin menyalurkan bakat memasak saya. Alhamdulillah, setelah ditekuni dengan serius, usaha ini dapat berjalan lancar, memiliki banyak pelanggan, dan menyajikan beragam menu,” ungkap Bunga, Rabu (9/10/2024).
Berbagai menu unggulan seperti brownies fudgy, kue ulang tahun, spageti, mango sago, hingga nasi ulem bisa kalian dapatkan di Byan Kitchen.
Dengan harga yang sangat terjangkau, mulai dari Rp20 ribuan hingga Rp100 ribuan, Byan Kitchen tetap mengutamakan kualitas premium.
Jadi, jika Anda ingin mencicipi aneka ragam olahan kue dari Byan Kitchen, bisa langsung WhatsApp di 0858‑9998‑7913 atau kepoin akun Instagramnya @byankitchen. (sp/pr)