Suarapena.com, MEDAN – Pasca dilakukan penertiban pool-pool bus Angkutan Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) oleh Dinas Perhubungan Kota Medan bersama Satpol PP, TNI, dan Polri di sepanjang Jalan Jamin Ginting beberapa hari lalu, kondisi arus lalu lintas di kawasan selatan Kota Medan kini menjadi lebih lancar.
Masyarakat pengguna jalan mengapresiasi tindakan penertiban ini. Suci (21), salah seorang warga yang tinggal di sekitar Perumahan Citra Garden, mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap penertiban pool bus.
Menurut Suci, sejak penertiban dilakukan, seluruh pool bus di depan Perumahan Citra Garden telah ditutup.
“Kondisi jalan sekarang lebih lapang dan tidak macet lagi. Biasanya di jam kerja, jalan sangat padat,” ujarnya.
Raymond (23), mahasiswa Universitas Sumatera Utara (USU), juga merasa senang dengan penertiban pool bus. Raymond mengaku saat ini jalan lancar dan kemacetan agak berkurang.
Sebelumnya diceritakan Raymond, Jalan Jamin Ginting sering mengalami kemacetan. Parkir sembarangan oleh bus menyebabkan bahaya bagi pengendara dan penumpang. Kini, setelah penertiban, arus lalu lintas menjadi lebih baik.
Pria berkulit putih ini mengapresiasi dukungan dari Wali Kota Medan, Bobby Nasution, yang mendengarkan aspirasi masyarakat terkait kemacetan akibat pool bus.
“Jalannya sekarang sangat lancar. Biasanya jalanan macet minta ampun, Terima kasih, Pak Bobby, karena Anda melihat langsung kondisi di kawasan Padang Bulan,” ucap Raymond.
Dari pengamatan langsung, pool bus di depan Perumahan Citra Garden telah disegel dan tidak beroperasi. Pengumuman di loket menyatakan bahwa pool bus tidak beroperasi lagi sejak 29 Juli 2024 sesuai peraturan.
Selain itu, Dinas Perhubungan Kota Medan mengubah rute kendaraan AKAP/AKDP dari Kabupaten Karo dan Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam (NAD). Kini, kendaraan dialihkan menuju Terminal A Pinang Baris melalui Setia Budi, Jalan Ring Road, Jalan Amal, dan Jalan TB Simatupang. (sp/pr)