Suarapena.com, BOGOR – Miris nian nasib yang dialami Bunga (nama samaran). Dirinya hampir saja menjadi korban pemerkosaan oleh 10 pemuda yang juga di bawah umur, dan masih duduk di bangku sekolah SMA dan SMP.
Kepala Desa Gunung Putri, Damanhuri mengatakan bahwa telah terjadi percobaan pemerkosaan yang dilakukan oleh sejumlah remaja di Setu, Gunungputri.
“Dari berita yang simpang siur kami sampaikan bahwa bukan pemerkosaan, tapi percobaan pemerkosaan yang akhirnya digagalkam oleh pemancing,” ungkap A Heri sapaan akrabnya.
Adanya pengaduan tersebut, sambung A Heri, akhirnya dia memerintahkan linmas untuk mencari para pelaku, dan dalam hitungan waktu 2 jam semua pelaku berhasil diamankan dan dikumpulkan di Aula Kantor Desa Gunungputri.
“Hadir juga Babinsa dan Babinmas, serta kita memanggil orang tua untuk mencarikan jalan yang terbaik, karena mereka masih di bawah umur dan masih duduk di bangku sekolah, ” paparnya .
Daman menghimbau kepada para orang tua untuk menjaga dan melakukan parenting kepada anaknya, jangan selalu dibiarkan dan dibebaskan hingga masuk kedalam pergaulan yang tidak seharusnya.
Sementara, Kapolsek Gunungputri, AKP Didin Komarudin mengatakan betul terjadi percobaan pemerkosaan yang dilakukan oleh 10 remaja di bawah umur.
“Menurutnya informasi yang sampe ke saya, bahwa korban Bunga (nama samaran) dijemput oleh salah satu pelaku, dan dicekoki minuman,kemudian dibawa ke Setu Gunungputri,hingga terjadi pelecehan,” papar AKP Didin.
Namun, lebih lanjut ia menjelaskan, tidak sampai terjadi pemerkosaan. Kejadian tersebut diketahui oleh pemancing yang kemudian melaporkan kepada linmas Desa Gunungputri.
“Untuk saat ini 10 remaja masih diamankan di Desa Gunungputri, tindaklanjut kemudian akan dibawa ke Unit PPA, untuk selanjutnya akan dilakukan tindakan,” cetusnya. (*)