Scroll untuk baca artikel
Suara Jabar

Pj Gani Tekankan Ini dalam Bekasi Innovation Week 2024

×

Pj Gani Tekankan Ini dalam Bekasi Innovation Week 2024

Sebarkan artikel ini
Pj Wali Kota Bekasi Gani Muhamad.

Suarapena.com, BEKASI – Pemerintah Kota Bekasi, melalui Badan Perencanaan Pembangunan dan Penelitian Pengembangan Daerah (Bappelitbangda), sukses menyelenggarakan Penganugerahan Penghargaan Inovasi Daerah dalam rangkaian acara Bekasi Innovation Week 2024.

Acara yang digelar beberapa waktu lalu, bertempat di Kaliurang Ballroom, Hotel Merapi Merbabu ini dihadiri oleh berbagai pejabat penting.

Advertisement
Scroll ke bawah untuk lihat konten

Ajang penghargaan ini diadakan untuk memberikan apresiasi kepada unit kerja yang telah menunjukkan inovasi terbaik dan terdepan dalam pelayanan publik.

Berita Terkait:  Sambil Berdiskusi Tri Adhianto Ngabuburit Bareng Wartawan

Beberapa kategori penghargaan yang diberikan antara lain Inovasi Terbaik, Perangkat Daerah Terinovatif, Kecamatan Terinovatif, dan Puskesmas/RSUD Tipe D Terinovatif.

Pj Wali Kota Bekasi, Gani Muhamad menekankan bahwa inovasi daerah menjadi kunci utama dalam mendorong perkembangan perekonomian dan pembangunan Kota Bekasi.

Menurutnya, melalui inovasi yang berkelanjutan, Pemkot Bekasi dapat menemukan solusi kreatif untuk berbagai tantangan yang dihadapi oleh masyarakat dan pemerintah.

“Dengan mengedepankan inovasi, kita berharap dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat serta menciptakan solusi atas berbagai permasalahan yang ada. Inovasi daerah adalah katalisator yang akan mempercepat kemajuan ekonomi dan pembangunan Kota Bekasi,” ujar Gani, Rabu (6/11/2024).

Berita Terkait:  Kejuaraan Pencak Silat Persinas Asad Dibuka, Gani Muhamad: Jaga Warisan Budaya Indonesia

Lebih lanjut, Gani juga mengingatkan bahwa tantangan pembangunan di masa depan akan semakin kompleks. Oleh karena itu, dibutuhkan pemikiran kreatif, pemahaman yang inovatif, serta kerja sama dari seluruh elemen masyarakat dan pemerintahan untuk memastikan Kota Bekasi dapat terus berkembang.

Berita Terkait:  KPU Bekasi Siap Gelar Pemilu, Pj Wali Kota Tinjau Gudang Kotak Suara

“Pembangunan yang lebih maju memerlukan kolaborasi, kreativitas, dan komitmen bersama. Saya berharap, Bekasi Innovation Week 2024 ini bukan hanya sebagai ajang penghargaan, tetapi juga menjadi momentum untuk mendorong inovasi-inovasi baru yang dapat bermanfaat dan berkelanjutan bagi kemajuan Kota Bekasi,” lanjutnya.

Dengan adanya penghargaan ini, Pemerintah Kota Bekasi berharap dapat terus memperkuat budaya inovasi di kalangan birokrasi dan masyarakat, serta meningkatkan daya saing kota di tingkat regional maupun nasional. (Adv)