Suarapena.com, BEKASI – Ketua DPD PSI Kota Bekasi Tanti Herawati siap mengikuti arahan Ketua Umumnya, Kaesang Pangarep dalam hal membuka peluang kerja sama politik dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Pilkada Kota Bekasi.
“Tentunya kami sebagai kader PSI mendukung penuh ketum kami untuk menentukan arah kendaraan ini berlabuh dengan partai politik manapun untuk berkoalisi di pilkada nanti, termasuk di Kota Bekasi,” ujar Tanti saat dihubungi, Selasa (9/7/2024).
Menurut Tanti, apapun nantinya yang akan diputuskan oleh DPP PSI terkait arah koalisi di Pilkada, pihaknya siap menjalankan. Apalagi untuk kemajuan Kota Bekasi.
“Kami tahu bahwa yang ditentukan oleh ketum kami adalah untuk kemajuan Indonesia, khususnya kemajuan di Kota Bekasi sendiri,” kata Tanti.
Sebagaimana diketahui, pada Senin petang kemarin (8/7/2024), Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep bertemu dengan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu, di Kantor DPP PKS.
Mereka melakukan pertemuan tertutup selama satu jam. Usai pertemuan, Kaesang mengaku membuka peluang kerja sama politik antara PSI dan PKS untuk Pilkada Serentak 2024.
Menurut Kaesang, kolaborasi antara kedua partai telah terjadi di Pilkada Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, dan sedang dijajaki di Kota Bekasi.
Kaesang berharap kolaborasi ini tidak hanya berhenti di dua daerah, melainkan juga dapat diperluas ke wilayah lainnya. (r5/bo)